Monday, November 5, 2018

Morata Dua Gol, Chelsea Tempel Manchester City

SHARE
Alvaro Morata berhasil mencetak 2 gol dalam pertandingan melawan Crystal Palace di Stamford Bridge. Kemenangan Chelsea juga membantu mereka menempel rivalnya, Manchester City dan juga Liverpool. Ketiga tim tersebut belum pernah kalah sekalipun dalam Liga Inggris musim ini.


Morata yang sempat mengalami paceklik gol di awal musim, dalam beberapa pertandingan terakhir, kembali menemukan performanya. Ia mencetak 4 gol dalam 4 pertandingan terakhir serta berpartisipasi dalam gol yang dicetak oleh Chelsea.

Selain 2 gol Morata, Pedro berhasil memastikan kemenangan Chelsea dengan mencetak gol ketiga di menit ke-65. Chelsea sendiri tampil mendominasi Crystal Palace dengan ball possession di  atas 70 persen. Pertandingan ini juga menandai comeback pemain andalan Chelsea lainnya, Eden Hazard, yang sempat mengalami cedera beberapa waktu lalu.

Team Millenial
(persembahan dari : BCAPlay)
SHARE

Author: verified_user

0 comments: